Kamis, 07 Januari 2010

Diposting oleh alom_doank

Ide untuk modifikasi low rider skubek g pernah habis. Semua inspirasi diambil dari mana aja. Seperti Yamaha Mio Soul ini.

"Kayaknya konsep low rider paling pas dengan gayanya West Coast. Lihat aja dop pelek, tutup teromol belakang, sampai kelir. Semua diambil dari chopper bobber Amrik," kata modifikator dan pemilik Mio Soul dari VC, Subang.

Urusan low rider di skubek pastinya memanjangkan sumbu roda. Tapi, identitas WCC yang bikin awak VC kerepotan. Terutama, dop pelek yang butuh waktu dua minggu untuk penggarapan. Dop dibikin dari pelat.

"Untuk menentukan ketebalan pelat aja cukup lama. Saya mintanya 8 mm biar kuat, tapi si tukang las mintanya 5 mm sudah cukup. Jadinya, saya lupa berapa ukuran ketebalan pelat untuk dop karena lama debat penentuannya," bebernya yang bermarkas di Jl. S. Parman, Gg, Bungbulang, No. 22, Subang.

Yang bikin lama, pelat yang dibentuk supaya jadi simbol WCC kudu presisi dan lengkungan keluarnya sempurna. doi pasang-copot sampai menemukan posisi sempurna.

Pastinya penggarapan sangat sempurna hasil akhirnya. Lihat sendiri deh, penempatan dop seperti sudah menyatu dengan pelek. Simpelnya pelek sudah ada dop langsung dengan logo WCC.

Ada yang unik dari konsep modifikasi . Dia bilang kalau tema modifikasinya Hot Bobber Low Rider. Doyan yang hot ya! He..he..he.., yang hot pasti seksi.
"He..he..he... Enggak lah. Maksudnya hot tuh panas seperti api alias flame. Tema flame saya bikin lebih dominan di kelir motor. Ini saya ambil juga dari chopper Amrik,"

Secara keseluruhan sih garapan modifikator inin bersama VC kembali ke low rider sejati. Semua detail begitu dipikirkan secara menyeluruh. Termasuk footsteep dan knalpot yang sangat ol’ skool dekat banget dengan gaya low rider.

Bisa jadi Jesse James juga bakal merasa hot kalau melihat Mio Soul milik Aryo ini.

DATA MODIFIKASI

Ban depan : Deli Tire 140/60-14
Ban belakang : Swallow 160/60-14
Pelek depan : 5,5 inchi
Pelek belakang: 8 inci
Kaliper depan-belakang: Brembo
Venus Custom: 0856-2467-8910

0 komentar:

Posting Komentar